PENGERTIAN
Ilmu Ekonomi adalah : Ilmu yang mempelajari bagaimana cara perilaku hidup manusia dalam menggunakan dan memanfaatkan sumber daya yang ada untuk memenuhi kebutuhan manusia itu sendiri dan cenderung dilakukan untuk mendapatkan keuntungan yang sebesar-besarnya dengan sumber daya sekecil-kecilnya.
Masalah Pokok Ekonomi :
Masalah Pokok Perekonomian adalah disaat kebutuhan/permintaan meningkat namun persedian tidak mencukupi untuk menutupi semua kebutuhan manusia yang relatif tidak terbatas, sehingga masalah ekonomi terbagi menjadi tiga pokok persoalan yaitu :
1. Menentukan Barang dan Jasa yang diproduksi.
2. Menentukan cara barang yang diproduksi.
3. Menentukan untuk siapa barang diproduksi.
Masalah Ekonomi Bagi Konsumen
Kebutuhan hidup manusia yang tidak terbatas, sedangkan barang dan jasa sebagai alat pemuas kebutuhan sangat terbatas. Kenyataan inilah yang menjadi inti masalah ekonomi. Masalah ekonomi dihadapi oleh umat manusia, apakah mereka sebagai perseorangan, keluarga, perusahaan, atau negara.Pokok persoalannya adalah bagaimanakah dengan sumber-sumber yang terbatas, manusia dapat memenuhi kebutuhan-kebutuhan yang tak terbatas.
Pengaruh Mekanisme Harga
Harga sangat mempengaruhi perekonomian didalam negeri, apalagi dimasa globalisasi ini yang banyak mengacu pada harga perekonomian dunia sangat berdampak baik dan buruk bagi perekonomian dalam negeri. dalam lingkup nasional harga sangat identik dengan persaingan,kualitas dan kuantitas, jika mekanisme harga yang buruk dan hanya mementingkan keuntungan sementara,tidak memikirkan dampak kedepan, maka sangat besar kemungkinan perekonomian akan mengalami kemunduran karena perekonomian itu sendiri tidak lepas dengan konsumen sebagai peran penting dalam perekonomian.
Sistem Perekonomian :
A. Sistem Perekonomian Pusat
Dalam hal ini pemerintah memegang peran dalam mengatur perekonomian secara langsung dengan
menganalisa kebutuhan yang dibutuhkan dan mengalokasikan ke berbagai unit produksi agar dapat dinikmati oleh setiap konsumen dan menggunakan keuntungannya sebagai anggaran belanja negara.
B. Sistem Pakar Bebas
Sistem ini dipegang oleh perusahaan atau badan swasta yang mengelolanya, dengan menggunakan sumberdaya yang ada untuk mendapatkan keuntungan sebesar-besarnya.
C. Sistem Ekonomi Campuran
Dalam sistem ini melibatkan dua sistem yaitu, sistem perekonomian pusat dan sistem pakar bebas yang saling bekerja sama dalam mengatasi masalah ekonomi dan memenuhi kebutuhan masyarakat baik dalam proses produksi maupun pemasarannya,
Sumber : http://iqbalpratomo.wordpress.com/2012/03/12/ruang-lingkup-ekonomi/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar